Rabu, 20 Agustus 2008

W3 Sokol, Elang Polandia

Jika anda yang tinggal di daerah Bandung dan pernah lewat di depan markas Polda Jabar di Jalan Sukarno-Hatta, pasti anda akan menjumpai sesosok helikopter yang berbentuk agak tambun tapi mungil ini, itupun jika si helikopter tidak sedang di ajak jalan-jalan oleh para pak polisi di sana. Ya, itulah helikopter W3 Sokol atau elang produksi PZL Swidnik asal negeri Polandia, helikopter ini merupakan helikoter yang pertama kali di buat oleh negara Polandia secara penuh. Dikembangkan sejak tahun 70an, Sokol terbang untuk pertama kalinya pada 16 November 1979, dan sejak itu hingga saat ini W3 Sokol sudah mendapat sertifikat laik terbang dari berbagai negara, diantaranya adalah Polandia, Rusia, Amerika Serikat dan Jerman.

Dengan di tenagai dua buah mesin turboshaft PZL10W, W3 Sokol dapat terbang hingga kecepatan maksimum 243km/jam dengan maksimum ketinggan 19.680 ft serta daya jelajah yang mencapai 745 km jika ditambah dengan tangki bahan bakar tambahan daya jelajahnya bertambah hingga 1.290 km. W3 Sokol mampu berperan dalam berbagai misi seperti sebagai helikopter transport, VIP, cargo, EMS, medevac, pemadam kebakaran dan SAR tentunya.

Download Video:
~ 3Gp : 1.6 Mb

Tidak ada komentar:


Web Pages referring to this page
Link to this page and get a link back!
free counters