Selasa, 22 Januari 2008

A-10 Thunderbolt II,

A-10 Thunderbolt II atau juga di kenal sebagai "Warthog" merupakan pesawat tempur kursi tunggal yang menggunakan mesin jet ganda, A-10 Thunderbolt II pertama kali di perkenalkan kepada publik pada maret 1977 dan terbang perdana pada 10 mei 1972. Pesawat A 10 ini di buat oleh pabri Fairchild-Republic atas pesanan Angkatan Udara Amerika, yang akan di gunakan khusus untuk misi bantuan serangan udara jarak dekat atau close air support (CAS) yang mampu di fungsikan untuk mengatasi kekuatan musuh baik infantri maupun kavaleri yang berupa tank, kendaraan lapis baja dan berbagai sasaran yang ada di darat.

Hingga saat ini pesawat yang hanya di operasikan oleh Angkatan Udara Amerika saja ini telah di produksi hingga 715 unit. Selain berfungsi sebagai pesawat serang darat A-10 Thunderbolt II juga mampu di gunakan untuk misi forward air control sebagai penunjuk jalan bagi pesawat lain untuk melakukan serangan ke daerah musuh didarat. Untuk semua misi tersebut A-10 Thunderbolt II dilengkapi dengan berbagai jenis persenjataan, diantaranya adalah 1 buah senapan mesin 30 mm GAU-8/A Avenger gatling gun yang mampu menghamburkan peluru hingga 3900 putaran per menit, dan juga ditambah lagi dengan 8 buah hardpoint di bawah sayap dan 3 buah di bawah badan pesawat yang bisa di canteli dengan berbagai bom dan peluru kendali termasuk di antaranya AGM-65 Maverick peluru kendali dari udara ke darat dan peluru kendali dari udara ke udara AIM-9 Sidewinder.

Download Video :
~ 3Gp : 1.526 Kb
~ Wmv : 4.127 kb

Baca Selengkapnya..

Web Pages referring to this page
Link to this page and get a link back!
free counters