Kamov 50 atau oleh NATO di beri nama Hokum A, adalah jenis helikopter serbu , yang menggunakan kursi tunggal. Proses desain dari Kamov 50 sudah dimulai sejak tahun 1980an oleh perusahaan Kamov company yang berpusat di rusia dan diproduksi oleh Progress company of Arseniev, mulai bertugas di angkatan bersenjata rusia sejak tahun 1995. Prototype pertama dari helikopter ini mempunyai nama "werewolf" namun berganti menjadi "Black shark" alias hiu hitam setelah diproduksi secara resmi.
Beberapa kelebihan dari Kamov 50 ini diantaranya adalah : Pertama dan satu-satunya (sampai saat ini) helikopter serbu yang menggunakan kursi tunggal, helikopter serbu pertama di dunia yang menggunakan co-axial rotor (baling² ganda dengan gerak berlawanan) dengan menghilangkan baling-baling pada bagian ekor, pertama dan satu-satunya helikopter yang mempunyai kursi pelontar atau zero-zero ejection seat.
Hingga saat ini (data tahun 2006) helikopter Kamov 50 sudah di produksi sebanyak 16 unit.
Download Video:
~ 3Gp : 924 Kb
~ wmv : 4.678 Kb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar